5 Destinasi Wisata yang Wajib Kamu Kunjungi Selama di Malang!

Dear Teman,

Siapa yang gemar jalan-jalan berkeliling daerah di Indonesia? Kalian sudah pernah menginjakkan kaki ke Provinsi Jawa Timur, belum?


5 Destinasi Wisata yang Wajib Kamu Kunjungi Selama di Malang!
Pantai di Malang (Foto: Instagram Aldiansyah2302)

Kalau belum, sebagai destinasi pertama, kamu kudu mengunjungi kota sejuk nan dingin yakni Kota Malang. Selain terkenal dengan kesejukannya, kota ini juga kaya akan destinasi wisata yang bisa kamu kunjungi. Tidak hanya destinasi wisata saja, kulineran pun bisa kamu jelajahi dengan biaya beragam, dari harga makanan ekonomis hingga yang cukup pricey

Ketika mengunjungi kota ini, kamu juga perlu memperhatikan kondisi cuaca kotanya terlebih dahulu, apakah sedang musim kemarau atau sedang musim hujan. Jika sedang musim hujan, ada baiknya kamu memanfaatkan transportasi seperti mobil ketika hendak mengunjungi tempat-tempat yang ada di Malang.


Perkirakan juga, apakah lebih baik menggunakan aplikasi ojek online atau rental mobil saja. Kalau sedang liburan dengan anggota yang terbilang banyak, kamu bisa memilih opsi rental mobil lepas kunci saja, selain dapat menghemat, kamu bisa pergi ke tempat mana saja tanpa harus merasa tidak enak kepada pak sopir!

 

Kalau sudah di Malang, asyiknya mengunjungi apa saja, sih? Yuk pesan rental mobil lepas kunci untuk jelajah Malang via Traveloka!

 

  1. Gunung Bromo

Walaupun sudah masuk Kabupaten Probolinggo, namun lokasi Gunung Bromo tidak terlalu jauh dari Kota Malang, sehingga menjadi salah satu destinasi wisata yang patut kamu datangi ketika menginjakkan kaki di kota ini. 


Hanya butuh waktu kurang lebih 2 jam pastinya akan terbayar ketika kamu melihat pemandangan di sekitar kawasan Gunung Bromo terlebih pada saat terbitnya matahari. Langit yang mulanya berwarna gelap akan menjelma menjadi campuran jingga, ungu, dan biru yang akan melenakan matamu. Cantik!


Tidak hanya itu, di kawasan ini masih banyak destinasi wisata yang bisa kamu datangi, loh! Seperti Bukit Teletubies, Kawah Gunung Bromo hingga Area Pasir Berbisik. Kalau datang ke wisata ini, jangan lupa abadikan foto, ya!


  1. Kampung Warna-Warni

Berlokasi di Jodipan, Kecamatan Blimbing, kampung warna-warni menjadi salah satu tempat hits yang wajib kamu kunjungi. Sesuai namanya, kamu akan menemui rumah dengan cat yang berwarna-warni, mulai dari warna merah hingga kuning. 


5 Destinasi Wisata yang Wajib Kamu Kunjungi Selama di Malang!

Setiap sisinya sangat I
nstagramable bagi kamu yang gemar mengabadikan momen. Semakin masuk kamu ke dalam kampung tersebut maka semakin banyak tempat menarik yang bisa kamu temukan, mulai dari tangga yang berwarna menyolok, hingga jembatan kuning yang menjadi salah satu ikon dari kampung ini.

Baca Juga: Piknik Sekolah di Bandung

 

  1. Museum Angkut

Memiliki lahan seluas 3,8 hektar, museum ini merupakan museum transportasi terbesar pertama di Asia, loh! Di dalamnya kamu akan menemukan lebih dari 450 koleksi kendaraan dari seluruh dunia, mulai dari kendaraan modern hingga kendaraan jaman dahulu kala maupun kendaraan tradisional. Anak-anak suka banget berkunjung ke sini dan menambah wawasan mereka tentang alat transportasi.


5 Destinasi Wisata yang Wajib Kamu Kunjungi Selama di Malang!

Selain itu, Museum Angkut juga memberikan banyak spot foto bagi kamu yang ingin melakukan pemotretan outfit of the day, spot-spot foto itu bisa kamu temukan di berbagai zona, mulai dari zona dalam negeri hingga luar negeri pun bisa kamu dapati di museum ini! 

Ingin merasakan sensasi menerbangkan pesawat Boeing 737-200 juga bisa terwujud ketika mendatangi museum ini melalui simulasi penerbangan yang terdapat di Zona Runway27. Menarik sekali bukan tempat yang satu ini?

 

  1. Bakso Bakar Trowulan

Penggemar bakso belum dikatakan penggemar sejati jika sampai melewatkan kulineran bakso khas Kota Malang. Salah satu rekomendasi bakso yang ada di kota ini adalah Bakso Bakar Trowulan. 


Berdiri sejak tahun 1999, bakso ini tetap mempertahankan ciri khas memasaknya yakni dengan tetap membakarnya di atas arang. Mula-mulai sebelum dibakar, tentunya bakso akan dimasak terlebih dahulu lalu ditusuk di gagang besi dan dilumuri dengan saus yang menjadi ‘bintang’ pada bakso ini. 


Harga per buahnya dibandrol dengan harga 3 ribu rupiah saja. Sementara satu tusuknya diisi dengan 10 bakso. Tidak hanya bakso bakar saja yang disediakan, kamu juga bisa loh memesan bakso kuahnya!

 

  1. Pantai

Sudah jalan-jalan ke gunung, ke kota hingga kulineran, saatnya untuk bermain air di pantai. Pantai di Malang terbilang banyak sih, mulai dari Pantai Goa Cina, Pantai Balekambang, Pantai Tiga Warna dan masih banyak lainnya. 


Kamu bisa memilih kira-kira mana pantai yang cocok untuk kamu, apakah pantai dengan ombak yang tenang, pantai yang bisa dipakai untuk kemping atau kategori pantai lainnya. Jangan khawatir mengenai medannya, beberapa pantai di Malang sudah memiliki akses yang bagus dan aman untuk dikendarai menggunakan mobil kok!

 

Gimana, seru kan mengunjungi kota yang satu ini? Bisa dibilang semua macam destinasi wisata ada di kota ini. Yuk segera atur jadwal liburan dan pesan rental mobil melalui aplikasi Traveloka Lifestyle SuperApp!


Dewi Rieka

Seorang penulis buku, blogger dan suka berbagi ilmu menulis di Ruang Aksara

Post a Comment

Previous Post Next Post