Bahagia Menjadi Blogger, Berbagi Ilmu Yang Berguna

Dear Temans,
Sudah tahu kan cerita asal mula aku menjadi seorang blogger. Tadinya, aku penulis buku yang punya blog yang lama tak tersentuh.


Bangga jadi Blogger dan Penulis Buku


Aku ngeblog kalau pengen promo buku baruku saja, hehe. Rasanya rugi menulis di blog. Kalau ada hal menarik, mending disimpan untuk bahan buku baruku. Haha, iya, sesombong itulah aku.

Tapiii, aku kena batunya. Lama-kelamaan, aku jadi cinta dengan kegiatan ngeblog ini. Sensasi menulis buku dan ngeblog berbeda. Sama-sama punya greget dan kepuasan tersendiri. Akhirnya, aku terjun jadi penulis buku dan blogger. Jangan bilang aku, maruk. Ini adalah cinta, sobat.

Dalam perjalanan jadi blogger, aku memiliki tiga blog yang berusaha kurawat dengan baik dan adil, tidak membedakan satu sama lain, hehe.

Milad Blogger Gandjel Rel ke-3

Pertama, blog www.dewirieka.com, dulunya random hehe tapi kini berisi seputar pengalaman menulis dan pandanganku terhadap suatu masalah. Kedua, blog www.semarangcoret.com, berisi wisata  dan kuliner Kabupaten Semarang, tempatku tinggal. Ketiga, blog www.pejalansantai.com berisi cerita jalan-jalanku.

Ketiganya punya niche berbeda sehingga isinya tidak terlalu gado-gado banget. Hehe. Bahagianya jadi blogger, aku bisa berbagi tulisan bermanfaat bagi pembacaku. Uhuk, yakin tulisanmu bermanfaat, Dew? #PedeSajalah.

Misalnya artikelku tentang pengalaman berwisata di Desa Sepakung, cerita mencicipi makanan khas Cirebon, atau artikel yang mengulas tentang ASUS dan berbagai produk yang kupakai. Walaupun gara-gara itu, aku jadi sering dikira pemilik toko oleh-oleh atau pengurus tempat wisata, dan dihubungi untuk pesan makanan atau booking tempat. Hihi.

Ngeblog Ben Rak Ngganjel


Bahagia blogger itu sederhana, ketika honor cair, eh, haha. Senang rasanya ketika pembaca blogku mengirim pesan kalau ia merasa mendapat info berguna setelah baca artikelku tentang oleh-oleh khas Cirebon, misalnya.

Atau seorang pembaca blogku pergi berkunjung ke Perpustakaan Cinta Baca bersama anak-anaknya karena tulisanku tentang perpustakaan di Bogor. Iya, rayuanku memang dahsyat, yes! Haha.

Belakangan ini, selain mereview produk, cerita tentang wisata dan kuliner, aku juga menulis berbagai isu yang menarik minatku di blog. Diantaranya masalah pendidikan, pengasuhan anak, kesehatan, literasi, dan lainnya.

Piknik pun dapat bahan tulisan di blog

Itulah enaknya jadi blogger, kita bebas menulis apa saja di blog. Mulai dari hal receh hingga hal sepele, eh masalah negara. Bayangkanlah, kalau jurnalis yang curhat colongan di korannya. Haha.

Aku suka menulis tentang melek literasi di blogku. Juga berbagi tips menulis. Menuliskan bagaimana mengajak anak mencintai buku. Jadi Duta Literasi ala-ala.

Aku juga suka membahas masalah kesehatan dan kecantikan di blog. Misalnya tentang memilih kosmetik aman, aku juga tertarik masalah stunting atau kekerdilan yang marak terjadi pada anak di Indonesia.

Aku juga menulis tentang penggunaan susu kental manis yang salah kaprah di Indonesia. Setelah menghadiri acara diskusinya, Aku juga mencari bahan tentang isu ini dan menuliskannya di blog. Harapanku, bisa menambah pengetahuan para pembaca blogku.

Ikutan acara Kemenkes di Semarang 


Itulah enaknya jadi blogger, kita kerap diundang menghadiri acara bergizi dan kita tuliskan liputannya untuk pembaca di blog. Jadi, menambah ilmu kita, dan bisa kita transfer ilmunya pada pembaca blog kita.

Komunitasku, Blogger Gandjel Rel Semarang yang punya slogan Ngeblog Ben Rak Ngganjel juga sering digandeng pihak terkait untuk membantu menyebarkan suatu isu. Diantaranya masalah bahaya narkoba, digandeng oleh pihak BNN Jawa Tengah.

Terus, kami juga pernah digandeng oleh Laziz Baiturrahman Semarang untuk sosialisasi tentang zakat dan infak, para blogger perempuan Semarang juga pernah berkampanye tentang internet sehat, bahkan berkampanye bagaimana mengurangi angka kematian ibu di Jateng.

Menjadi pemenang harapan
lomba blog Kemdikbud

Aku mencoba mengikuti banyak lomba blog, dan gagal di berbagai ajang. Putus asa rasanya. Namun, suatu hari aku memberanikan diri ikut lomba feature tentang literasi yang diselenggarakan Kemdikbud tahun 2017.

Aku belajar lagi tentang apa itu artikel feature dan menuliskan kisah seorang guru SD Internasional di Bali yang kesulitan menemukan buku bacaan untuk anak didiknya yang bilingual dan memutuskan menulis sendiri buku anak sesuai jenjang first reader.

Tak disangka, feature ini berhasil membawaku ke Yogya dan mendapat juara kedua lomba feature tingkat Nasional. Tulisan kami dibukukan oleh Kemdikbud.

Gotcha!
Ya, ternyata aku lebih cocok menulis feature dibandingkan jenis tulisan lain. Sejak awal aku belajar menulis tahun 2005, dan ikut berbagai buku antologi atau keroyokan, aku senang menulis esai inspiratif yang bentuknya tak jauh dari feature.


Menjadi Mbak Mimin Blogger Gandjel Rel

Hal inilah yang kupelajari lebih dalam dan bersemangat ikut lomba feature lainnya. Menjadi blogger pun ternyata kita membutuhkan spesialisasi ya dan harus terus belajar hal baru.

itulah mengapa aku bangga menjadi blogger. Kami bisa berbagi banyak hal lewat tulisan kami. Harapan kami, tulisan sederhana yang diketik disela-sela kesibukan mengurus anak, menuntut ilmu, dan bekerja, bisa berguna bagi orang lain. Insya Allah jadi amal jariyah kan, yaitu ilmu bermanfaat yang pahalanya tak putus walaupun kita meninggal kelak. Aamiin.

So, kalian harus bangga ya jadi blogger! Jadilah blogger yang terus berusaha mengembangkan diri agar tulisan kita makin berkualitas. Jangan lelah untuk belajar dan tentu saja, selalu bahagia!  Keep writing, keep inspiring. Resolusiku tahun 2019? tentu saja, terus ngeblog dengan bahagia! Aamiin.
Dewi Rieka

Seorang penulis buku, blogger dan suka berbagi ilmu menulis di Ruang Aksara

23 Comments

  1. Wah terus semangat bunda, jangan putus asa

    ReplyDelete
  2. Hebat sekali bunda, terima kasih sharingnya bunda

    ReplyDelete
  3. Terima kasih bunda, aku jadi termotivasi

    ReplyDelete
  4. Yeaay udah terarah banget ya mbak Dedew dengan 3 blognya. Coba bagi tips dong biar bisa istiqomah ngisi masing2 blog. Hihihi

    ReplyDelete
  5. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  6. Kereeen banget sih, mba. Meski ngeblog karena kena batunya sendiri, eh malah nyatanya produktif juga. Aku malah bercita-cita jadi penulis buku dan karena belum kesampaian, akhirnya melampiaskan nulis di blog.

    Stay productive! Semoga aku bisa jadi penulis buku juga suatu hari nanti. Meski sekarang udah nyaman juga jadi blogger, hihi

    ReplyDelete
  7. Mantap! Membanggakan sekali memang ya menjadi bloger. Bisa saling memberi dan menerima inspirasi

    ReplyDelete
  8. Aku tau nama mbak dedew jauuhh sebelum aku kenal dunia bloging. Lewat apalagi kalo bukan kost dodol. Haha. Pas ketemu di IIDN wuiihh amazing banget berasa ketemu idola. Haha

    ReplyDelete
  9. Mba dedew memang menginspirasi sekali. Kalau dengar nama mbak dedew ingat Anak Kos Dodol dan blog ini. Keep writing keep inspiring mbak :)

    ReplyDelete
  10. Ah, keren banget deh kalau urusan ngeblog buat Mbak Dewi mah. Buktinya, banyak prestasi yang sudah diperolehnya dari kegiatan ngeblog.

    Tetap ngeblog dan berbagi lewat blog ya Mbak.

    Salam dari saya di Sukabumi.

    ReplyDelete
  11. Wah keren banget penulis buku sekaligus blogger, malah ketagihan ngeblog sampai punya 3blog

    ReplyDelete
  12. Jadi blogger banyak banget pengalaman ya teh .jadinya gak bosen ya..semua bisa jadi bahan tulisan..makasi sharingnya

    ReplyDelete
  13. Bener mba ngeblog memang tempatnya berbagi, aku awalnya ngeblog juga karena iseng ehh keterusan heheh.. Keren banget mba bisa punya blog lebih dari 1, aku 1 aja suka keteteran hihii.. Semangat terus ya mba 🤗

    ReplyDelete
  14. Wow... 3 blog kepegang semua itu Mbak? Dulu kalo gak salah buku pertama Mbak Dedew semacam diary di Leutika bukan yah?

    ReplyDelete
  15. Aku bangga mba jadi blogger, bisa sedikit berbagi pengetahuan. Semoga selalu mendatangkan manfaat untuk pembaca ya, mba.

    ReplyDelete
  16. Uwoowww 3 blog mba? Aku pengen bener-bener fokus ke blog supaya blog aku makin berisi. Tapi apa daya, sampai skrg masih terjajah dengan kerja kantoran.

    ReplyDelete
  17. Wah..hebat mba sampe punya 3 blog, aku aja satu tidak terurus hehehe.. Dulu awalnya ngeblog karena iseng2 tapi sekarang ngerasain banyak manfaatnya tinggal di istiqomahin aja nih biar kaya mba..siapa tau nanti bisa jadi penulis buku terkenal 😁 aamiinn

    ReplyDelete
  18. Ternyata dengan ngeblog, spesialisasi menulis kita terbentuk, lebih condong kemana tulisan kita ini, menginspirasi sekali mba, tfs ya mba :)

    ReplyDelete
  19. tiga blog, mba dew! produktif banget!

    ReplyDelete
  20. Wah.... Banyak kali blognya . Saya satu aja gak bisa ngerawat dg baik. Kasih tips dong bund....

    ReplyDelete
  21. mantabbb kak, aku pengen bs nulis feature yg keren kayak kakak hehhe :)

    ReplyDelete
Previous Post Next Post