Cecelia Ahern Yang Keceh!

Dear Temans, 

Pengen posting lagii hihi..
Selama beberapa bulan ini dakuw lagi cuti nulis. Dan, sebagai gantinya, dakuw banyak bacaa *anak teladan disayang guru hehe.
Agak cekak juga jadinya ni kantong gara-gara Gramed Pajajaran dan Gramed Elos Bogor buka lapak Books. Itu tuh, lapak buku-buku english seken di Semarang. Jadilah, seminggu tiga kali nongkrong disitu. Berburu novel seru. Aduh, dimana janji irit di awal tahun 2014? Sumpah bakal rajin jualan dan kurangi beli buku? Huhu..

Ngga pa pa lah yaa, investasi untuk bekal nulis naskah baru *uhuk, ngeles beud.


Hore banget dah, dakuw berhasil mendapat beberapa novel keren antara lain novel Cecelia Ahern yang A Place Called Here (2006) dan Thanks For The memories (2008). Kondisi bukunya masih bagus, harganya juga lumayan menguras kantong huhuhu..Thanks for 75 ribu edisi novel ukuran besar, satu lagi 45 ribu. Kedua novel ini kuambil karena Cecelia Ahern dan covernya unyu.

Daan..nggak rugi deh belinya.
Aku terpukau dengan novel A Place Called Here.
Ceritanya tentang Sandy Short yang jangkung, kehilangan tetangganya yang sekaligus cewek yang hobi bully dia Jenny May saat umur 9 tahun. Jenny hilang tanpa jejak selama puluhan tahun dan Sandy terobsesi dengan hilangnya Jenny. Ia juga sering kehilangan berbagai benda kecil. Dan membuat orangtuanya khawatir Sandy menderita kelainan jiwa. Dan tahukah kamu kemana barang-barang hilang itu pergi? 

Aduh, Cecelia emang yahud imajinasinya. Novel-novelnya selalu bercampur antara drama biasa dan fantasi. Begitu juga novel ini sukses bikin aku jatuh cinta pada si cantik asal Dublin ini.

Cecelia Ahern


Aku baru membaca 4 novel Cecelia (yang sering salah eja jadi Cecilia), yang fenomenal larisnya novel pertama dia di tahun 2002, PS: I Love You, sampai dibikin film dan laris beud pula. Di Goodreads, rating PS: I Love You 3.9 stars dan dipilih ratusan ribu member GR. Wow! Kapan ya buku eike kayak begitooh?

Tapi, aku nggak terlalu tertarik karena ceritanya sediih huhu nggak ku ku ah. Terus, ada novel yang sudah diterjemahkan GPU The Book of Tomorrow dan Thanks For The Memories.

Tapi, yang akhirnya bikin dakuw ngefans dan menobatkan dia sebagai penulis Irish kesayanganku selain Maeve Binchy ya novel A Place Called Here. 

Cecelia yang kece ini lahir di Dublin 30 September 81. Ia bersaudara ipar dengan Nicky Byrne personil Westlife *penting ya hihihi. Ia anak mantan PM Irlandia. Memiliki dua anak dan seorang suami uhuk. Dan, penampakannya lebih mirip artis Hollywood hehe. Dan. ia pun getol dikejar paparazzi kayak seleb Hollywood. Sering beredar di berita gosip de el el. Ternyata yang menarik perhatian paparazzi nggak cuma Angelina Jolie yaa.

Hm, pokoke dakuw masih berburu novel-novel karya Jeung Lia ini *hadehh, semoga banyak yang dahsyat ceritanya seperti novel yang kuulas diatas. 

Jadi makin semangat belajar nulis novel, imajinasinya tak terbatas..wow...
Good job Cecelia!



Dewi Rieka

Seorang penulis buku, blogger dan suka berbagi ilmu menulis di Ruang Aksara

4 Comments

  1. duh jadi pengen baca...lempar donk. eh ngomomg2 lapak buku bhs inggris seken di ekalos n botani sebelah mana?

    ReplyDelete
  2. Mak Dew emang kerennn..... (y)

    ReplyDelete
  3. Aku tanunya yang PS ILove you aja mbak

    ReplyDelete
  4. aku juga suka cecelia ahern mb, baru 2 novel, PS i love u sama when rainbow ends...romantis-romantis ya ceritanya hehe sukaaa

    ReplyDelete
Previous Post Next Post