Kelas Sehat Diet Alkali Bersama Pak Wied Harry di Semarang

Kelas Sehat Diet Alkali Bersama Pak Wied Harry di Semarang

Dear Temans,

Alhamdulillah, Kamis lalu, dakuw dan teman-teman segeng #halah menghadiri acara Kelas Sehat Diet Alkali bersama Pak Wied Harry di Eben Haezer Guet House Semarang. Sebuah kesempatan langka, bisa bertemu Pak Wied di Semarang. Beliau adalah ahli gizi ternama, penulis buku makanan sehat dan pelaku Food Combining yang berasal dari Bogor ini menyempatkan berbagi pada emak-emak kece Semarang. Dulu dakuw pemirsa setia acara makanan sehat Pak Wied di televisi. Senangnyaa!

Kelas Sehat Diet Alkali Wied Harry Semarang
Pak Wied mempromosikan sarung karya sahabatnya
Ini pertemuan kedua dakuw dengan Pak Wied, setelah yang pertama di acara AIMI Bogor bertahun-tahun lalu. Saat itu, sempat minta tanda tangan di buku MPASI karya beliau hehe. Kali ini, Pak Wied lulusan S1 Gizi dari IPB ini membahas diet alkali. Apa sih diet alkali itu? Dakuw tulis isi seminarnya yaa semoga bermanfaat.

Kelas Sehat Diet Alkali Wied Harry Semarang
Makanan yang kita konsumsi menentukan tingkat PH tubuh kita
Kita cenderung stres dan parno duluan mendengar kata diet.
Terbayang harus bersakit-sakit dan bersusah-payah menahan lapar, hihi.

Padahal, diet artinya adalah pengaturan pola makan. 
Pola makan yang amburadul, sebenarnya menyengsarakan tubuh dan tinggal menunggu waktu hingga tubuh kita terserang berbagai jenis penyakit. Itulah di masa usia matang, banyak yang mulai merasakan keluhan  di tubuhnya, mulai mengidap diabetes, asam urat dan lainnya. Itu adalah akumulasi pola makan amburadul yang kita jalani bertahun-tahun. Menurut Pak Wied, sakit dan sehat ditentukan oleh kita sendiri.

Kelas Sehat Diet Alkali Wied Harry Semarang
peserta kelas sehat khusyuk mendengarkan Pak Wied
Sebelum mengatur pola makan kita, perlu diteliti pola ke belakang kita hehe. Alias pembuangan akhir. BAB yang sehat ada 5 tandanya:
1. Tiap pagi
2. Keluar otomatis
3. Mengambang
4. Beres dalam dua menit
5. Tuntas, alias plong!

Jadi, kalau ada tanda yang tidak terdapat dalam ritual temans, berarti pola makan kalian ada yang salah. Misalnya kurang serat atau minum air putih. Jangan lupa cek-cek ya hihihi. Membahas ini membuat gerr peserta pagi hari itu.  Jangan lupa Bunda mengecek BAB seluaruh anggota keluarga termasuk anak-anak ya.

Setelah mengecek BAB, kita harus menjawab: Bagaimana makanan harian kita?
Apakah kita:
1. Conscious Eating, makan berkesadaran
2. Maknyus eating alias makan tak berkesadaran

Kelas Sehat Diet Alkali Wied Harry Semarang
Never ending narsiss with Makpenk
Kita kerap terinpsirasi dengan Pak Maknyus, Bondan Winarno yang menyantap segala jenis makanan enak dengan gagah berani di acara televisinya. Padahal, Pak Bondan sebenarnya adalah pelaku food combining. Setelah acara, ia kembali pada pola makannya seperti biasa. Dan kita terus makan seperti tak ada hari esok, hihihi. Jleb deh!

Apa sih Diet Alkali? Hihi tanya lagi. Jika PH Tubuh kita > 7, berarti tubuh kita basa/ alkali. Yang berarti tubuh kaya akan oksigen dan kita sehat. Sebaliknya, bila PH tubuh < 7, maka tubuh tergolong asam dan acid, miskin oksigen. Padahal, tubuh sangat memerlukan oksigen untuk memompa darah dan pekerjaan lainnya. Jika kurang oksigen, gimana tubuh tidak terganggu?

Bila PH tubuh kita ASAM RINGAN, maka kita akan mulai mengalami gelaja seperti: 
jerawat, 
uring-uringan, 
nyeri sendi, 
kaki tangan dingin, 
hidung meler, 
alergi makanan, 
sensitif terhadap bahan makanan, 
hieraktif, 
serangan panik, 
nyeri haid. 
Apalagi ya? 
Gejalanya kurang gairah seks, sering sendawa, diare atau malah sembelit, urine kuning, sering pening, napas cepat, jantung deg-degan, lidah berlapis putih dan lainnya. Glek!

Jika tubuh kita PH ASAM SEDANG maka kita mengalami: Depresi, stres tinggi, hilang kemampuan mengingat, hilang konsenstrasi, migrain, insmonia, gangguan penciuman, pencecap dan indera lainnya, asma, bronkhitis, sakit teling, infeksi virus dll. Seram ya? Gimana kalau PH ASAM berat? Hiks, Ngerii!

Tapi, jangan khawatir. Kita masih bisa berubah untuk menjadi lebih sehat.
Bismillah.

Menurut Pak Wied Harry, pembentuk makanan BASA adalah:
1. Buah-buahan segar
2. Sayuran segar alias mentah

Kelas Sehat Diet Alkali Wied Harry Semarang
gejala yang kita derita jika tubuh kita SANGAT ASAM PH nya
Sayuran yang dimasak/diolah membuat kurang sifat pembentuk BASA malah menjadi zat pengikat ASAM. Glek. Sayuran dan buah segar tinggi kandungan mineral seperti kalsium, zat besi, magnesium, kalium, natrium. Juga tinggi kadar air dan rendah protein. 

Bagaimana dengan makanan pembentuk ASAM?
Pati: Nasi, mie, roti, cake dll.
Protein (Khususnya hewan): daging dan ayam.
Lemak: Mntega, minyak goreng dan santan.
Bahan sintetis: MSG, baking soda, baking powder, pewarna makanan dll.
Makanan-minuman-bumbu kalengan/kalengan/botolan/awetan/kemasan/instan sejenisnya.
Makanan dan minuman pembentuk ASAM cirinya kaya mineral non logam seperti klor, sulfur/belerang dan fosfor. Cirinya rendah kadar air dan tinggi kandungan proteinnya. Hiks, semua yan enak-enak, Temans!

Menurut Pak Wied, ada 3 kemampuan alami tubuh:
1. Membentuk sistem kekebalan tubuh.
2. Peremajaan sel
3. Self Healing atau kemampuan menyembuhkan diri

Kemampuan tubuh ini akan maksimal jika pola makan kita bagus. 
Jangan heran, jika Annette Larkin yang berusia 71 tahun tapi penampilannya seperti usia 30-an. Annette hanya mengonsumsi buah dan sayur segar, olaharaga setengah jam tiap hari dan minum air kelapa muda. Juga berpikiran happy dan positif. Wow!

Karena pola makan, gaya hidup yang sehat dan alami diajalani dengan teratur. Pikiran sehat, positif dan bahagia juga mempengaruhi tubuh secara keseluruhan. 

Kelas Sehat Diet Alkali Wied Harry Semarang
The gengs narsis hihihi
Diet alkali ini bisa membantu penyembuhan penyakit kronis seperti tumor dan kanker. Ada klien Pak Wied yang menderita miom dan kista, Mbak Indah kini sehat dan bisa turun berat badan sebanyak 20-an kilogram dalam waktu 3 bulan.

Diet ini juga bisa untuk yang ingin menaikkan berat badan atau malah menurunkan berat badan? Hehe, Insya Allah bisa. Klien Pak Wied yang berhasil menaikkan berat badan seperti artis Nina Tamam yang sukses menaikkan 8 kg hingga nampak lebih segar dan cantik penampilannya. 

Untuk pemula, Pak Wied memberikan saran pola makan. 
Mulai sekarang menu makanan kita didominasi sayuran dan buah, lalu sisanya lauk dan nasi. Nasi putih bisa diganti dengan  nasi merah atau hitam. Atau untuk awal, campuran nasi putih dan nasi merah. Jangan terbalik, sayuran dan buah sedikit tapi lauk dan nasi putih memenuhi piring hehe. Hindari mie karena kebanyakan mie dibuat mengandung pengawet dan pewarna.

Biasakan mulai mengonsumsi sayuran mentah. lebih baik lagi organik.
Sayuran dan buah organik, memang lebih mahal, tapi jauh lebih sehat. Investasi untuk kesehatan, menurut Pak Wied. Wah, pola makan orang Sunda dengan lalap dan sambel ternyata ampuh ya Pak. Nggak hanya kulit muka jadi halus dan segar, tapi tubuh juga sehat. Hidup orang Sunda! Hihihi #sara. 

Jika ingin menyantap sald, tak perlu pakai mayonese. Cukup tambahkan mnyak zaitun, atau buah-buah seperti mangga, stroberi sebagai penambah rasa di salad sayur kita. Rasanya akan segar dan manis. Kita juga lebih bersemangat menyantapnya. 

Kelas Sehat Diet Alkali Wied Harry Semarang
Pengaturan porsi makanan diet alkali Pak Wied Harry
Pak Wied Harry yang kini tinggal di Bogor dan kerap keliling Nusantara untuk berbagai tentang makanan sehat, menyarankan meminum segelas air jeruk nipis hangat atau lemon. Memakan buah di saat perut kosong. Terutama pada pagi hari. Ganti sarapan roti dengan buah dan sayuran segar. Tak perlu mengonsumsi suplemen dan vitamin buatan pabrik. Bahkan roti gandum pun, sebenarnya kandungannya kurang lebih sama dengan roti putih biasa. jadi tak sesehat yang digembar-gemborkan iklan ya. Hiks.

Ia juga menyarankan kita rajin beribadah agar pikiran tentram dan tenang, selalu berusaha positive thinking dan menjaga hubungan dengan keluarga dan lingkungan. Untuk olahraga, Pak Wied menyarankan moving meditation sport seperti YOGA, taichi dan pilates. Bukan yang jejingkrakan seperti aerobik, walaupun itu juga bagus. Menurut pria berusia 56 tahun ini, olahraga seperti yoga tak hanya memberi tubuh yang sehat tapi juga pikiran yang tentram dan bahagia. 

Bagaimana dengan susu sapi?
Pak Wied termasuk yang kurang mendukung konsumsi susu sapi. Karena menurutnya, kandungan susu sulit dicerna tubuh. Dan kini sapi juga banyak disuntik hormon agar produksi susunya melimpah. Lho, kebutuhan kalsium kita gimana Pak kalau tidak nyusu? Kandungan kalsium yang dibutuhkan tubuh kita tak sebanyak kalsium yang ada di susu. Jadi, lebih baik konsumsi makanan lain yang mengandung kalsium selain susu sapi.

Untuk mengubah pola makan dan gaya hidup lebih sehat memang tidak mudah tapi juga bisa diusahakan. Asal ada kemauan. Jika belum bisa mengajak pasangan hifup sehat, jadikan diri sendiri etalase. Mulai dari diri sendiri, jika hasilnya bagus maka pasangan, anak dan lingkungan akan mengikuti. 

Kelas Sehat Diet Alkali Wied Harry Semarang
Bersama Pak Wied Harry
Wow, tak terasa dua jam lebih seminar berlangsung. 
Banyak pertanyaan yang akhirnya terjawab. Acara Kelas Sehat Diet Alkali diakhiri foto-foto bersama bersama Pak Wied. 

Alhamdulillah, mulai mencoba mengikuti saran Pak Wied biar resolusi 2016 hidup sehat bersama keluarga tercapai, aamiin. Terima kasih ya Pak Wied Harry atas ilmunya. Juga kepada Mbak Arum yang mengadakan acara bermanfaat dan bernas ini. Semoga sehat semuanya!

Foto: Archa Bella 





Dewi Rieka

Seorang penulis buku, blogger dan suka berbagi ilmu menulis di Ruang Aksara

20 Comments

  1. Banyak pakar kesehatan ga menyarankan minum susu ya. Tapi sayang masih banyak iklan susu sehat beredar. Aku sendiri termasuk yang kurang doyan minum susu hehe

    ReplyDelete
  2. Berarti PH asamku ringan mbak.. Bisa juga sedang.. Mandan stres.. Hehe

    ReplyDelete
  3. Wahhhh..komplittt bgt penjelasannya mbak dew.
    Mmg beda ya...penulis sama kuli bangunan...hiks.
    Lbh runtut dan lengkap.
    Udh bbrp hari ini aku praktekin diet ala pak Wied..dan badanku lbh segar plus entenggg!

    ReplyDelete
  4. daku suka sayuran mbak, tapi belum bisa mengelola FC xixixi
    masih dalam taraf percobaan terus

    ReplyDelete
  5. baru tahu kalo kandungan susu sulit dicerna tubuh, mb. berarti yang yoghurt juga ga boleh dikonsumsi ya?

    ReplyDelete
  6. Bermanfaat....sukses sll ya mam Nai

    ReplyDelete
  7. Insyaallah bermanfaat...thanks mom

    ReplyDelete
  8. komplit, plit, plit.. aku mo nulis yang ini belum sempet :D #alesan hihi

    ReplyDelete
  9. Ternyataah...aku ini nggak sehat dan nggak ideal blas...hiks..
    harus segera insyaf nih.. :p

    ReplyDelete
  10. Setuju mba, dengan konsumsi sayur mentah lebih sehat, investasi kesehatan yang jauh kebih murah dibanding saat terkena sakit.

    ReplyDelete
  11. Pak Wiednya unik ya stylenya..lah malah salah fokus xxoxoxoo
    keren Dew,liputannya

    ReplyDelete
  12. 71 tahun seperti usia 30 tahun? Wow banget. Ynag paling susah olahraga, padahal cuma sebentar aja, tapi suka lupa dan males

    ReplyDelete
  13. Pola makanku lagi kacau nih Dew dan aku suka ngaalamin migrain. Pengen jalanin lagi FC dengan baik dan benar hehehehe. Lagi banyak cheating ini. Dan aku baru tau Pak Bondan ini ternyata pelaku FC, ya?

    ReplyDelete
  14. Aw, kayaknya PH tubuhku terlalu asam ini, mba Dew. Soale jerawatan, padahal rajin bersihin wajah. Hiks.

    ReplyDelete
  15. BAB, 1,2,3,4 dan 5 nggak semua. Duh gusti beneran eroro nih badan, makanya gendut berlebih.

    Bermanfaat sekali nih info. mau cobain sarapan buah seperti disarankan

    ReplyDelete
  16. Baru mau mulai diet menu alkali, body and soul udah ndak enak semua. Semoga bisa ikut kelas pak wied, artikelnya bermanfaat sekali.. Makasi yaaa. ..

    ReplyDelete
  17. Mbak dewi Baking Soda bersifat basa lho.ada komunitasnya jg

    ReplyDelete
    Replies
    1. Mungkin yang murni ya mba, katanya bs yang di komunitas itu beda, ini saya sontek dari uraian pak wied

      Delete
  18. Sudah lama ya beliau nggak nongol di TV. Aku takut kalau ikut acara begini, takut jadi contoh orang yg makan tipe maknyus hahahaaa

    ReplyDelete
Previous Post Next Post